Daerah Maluku 

Kebakaran Besar, Ratusan Warga Jalan Baru Mengungsi

[foto: beritamaluku.com]
[foto: beritamaluku.com]
Ratusan warga daerah jalan baru, Kecamatan Sirimau Ambon mengungsi akibat kebakaran besar yang terjadi di kawasan itu, Senin (23/09), sore sekitar pukul 14.30 WIT. Puluhan rumah warga hangus terbakar akibat si-jago merah itu.

Seperti yang dilansir di malukunews.co, meski sejumlah mobil pemadam kebakaran sudah berada di areal kebakaran, namun tidak bisa berbuat apa-apa, karena jalan menuju lokasi kebakaran sulit ditembus. Api baru bisa dipadamkan setelah tiga jam kemudian karena mobil pemadam berusaha untuk melakukan penyiraman dari kejauhan.

Warga yang berada di lokasi kebakaran terlihat panik saat api berkobar. Tidak sedikit juga masyarakat yang datang untuk melakukan pertolongan, namun api pun berhasil menghanguskan puluhan rumah warga.

Para warga sudah di ungsikan ke tempat yang aman; ibu dan anak-anak mengungsi di rumah-rumah warga terdekat maupun di masjid Jami dan Al-Fatah Ambon.

Salah satu warga menuturkan, ia hanya bisa menyelamatkan barang-barang seadanya, karena api yang terus membesar dan tidak sempat mengambil barangnya yang lain.

“Barang perabotan saya telah dilahap api. Saya juga sudah pasrah. Pokoknya yang penting saya dengan keluarga bisa selamat,” ujarnya. [As]

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.