Daerah Maluku 

TNI Tempatkan Pos di Perbatasan Timor Leste

[foto: int]
[foto: int]
Guna menjaga perbatasan negara, saat ini sejumlah Pos TNI telah ditempatkan di wilayah perbatasan Timor Leste untuk menjaga pulau-pulau terluar.

Hal itu diungkapkan oleh Panglima Kodam XVI/Pattimura, Mayor Jenderal TNI Eko Wiratmoko. “Kami sudah menempatkan tiga Pos TNI di pulau Lirang, pulau Luang dan Pulau Masela,” ujarnya, di Ambon, Rabu (27/11/2013).

lebih lanjut, menurut Eko dari hasil evaluasi peninjauan ke sejumlah pulau terluar di daerah Maluku Barat Daya (MBD) dan daerah Maluku Tenggara Barat (MTB), ada di tiga pulau yang sangat rawan terhadap hal-hal tidak diinginkan.

“Sekitar 30 orang personil TNI Satgas Batalyon 643 Tanjungpura yang menggantikan Satgas Batalyon 611 Kodam XII Mulawarman Kalimantan, mereka bertugas menjaga di tiga pulau tersebut dan setiap enam bulan ada pergantian,” terangnya.

Selain menjaga wilayah perbatasan, lanjut Eko, mereka juga ditugaskan untuk membantu masyarakat khususnya dalam hal pembangunan sarana umum. “Anggota TNI yang bertugas selain menjaga wilayah perbatasan, mereka juga bersama rakyat membangun jalan dan fasilitas umum lainnya,” ucapnya.

Karena itu Pangdam meminta pemerintah Provinsi Maluku memperhatikan wilayah-wilayah terluar karena terlihat sekali pembangunan belum sepenuhnya. selain itu kesejahtraan-pun terbelakang juga.

“Karena itu pemerintah Provinsi Maluku harus memperhatikan kesejahteraan masyarakat di pulau Lirang yang berbatasan langsung dengan Timor Leste,” pungkasnya. (as)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.