Tahun 2015, PPN Ambon Akan Perluasan Lahan

Ambon Kepala Pelabuahan Perikanan Nusantara (PPN) Ambon, Choliq Syahid mengatakan, PPN Ambon pada tahun 2015 mendatang akan melakukan perluasan lahannya.

“Rancananya tahun 2015 nanti, PPN Ambon akan melakukan pembebasan lahan sebesar 2 hektar,” jelasnya Choliq kepada wartawan, Selasa (14/1) di Ambon.

Perluasan ini, lanjut Choliq, merupakan kebutuhan mendesak, karena saat ini lahan yang ada di PPN telah penuh.

“Banyak perusahaan yang ingin berinvestasi di sini, tetapi karena keterbatasan lahan, maka mereka tidak bisa lagi membangun unit pengolahan ikan (UPI),” ujarnya.

Untuk pembebasan lahan tersebut, Choliq mengakui pihak PPN telah berbicara dengan Pemerintah Kota Ambon.

“Kami sudah berbicara dengan Pemerintah Kota Ambon tentang pembebasan lahan tersebut. Pemerintah Kota Ambon telah menyetujuinya,”tandasnya.

Untuk melancarkan pembebasan lahan pada 2015 nanti, saat ini PPN telah melakukan sosialisasi kepada warga masyarakat yang menempati lahan pemerintah daerah tersebut. “Untuk tahun ini, kami sedang melakukan sosialisasi dengan warga yang mendiami lokasi tersebut,” jelasnya.

Adapun biaya yang diperlukan untuk pembebasan lahan, berkisar antara Rp 8-10 Milyar. [GKS]

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.