Hot Nasional Politik 

Musyawarah Paripurna Nasional Agenda Rakyat Akan Dibuka Jokowi

Logo Agenda Rakyat
Logo Agenda Rakyat

Jakarta, Indonesiatimur.co – Presiden RI terpilih Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan membuka acara Musyawarah Agenda Rakyat yang akan digelar di hotel Kartika Chandra, Jakarta besok pagi (14/10/2014).

Kehadiran Jokowi membuka kegiatan 3 hari tersebut dikonfirmasi oleh juru bicara Badan Pekerja Persiapan Agenda Rakyat (BPP-AR), Adi Chandra dalam konferensi pers di sekertariat BPP-AR, Jl. Teuku Cik Di Tiro, Jakarta, siang ini (13/10/2014). Adi menyampaikan bahwa kegiatan Musyawarah Paripurna Nasional Agenda Rakyat ini sudah didahului oleh serangkaian kegiatan BPP-AR di daerah dan di Jakarta, antara lain Musyawarah Paripurna di 20 wilayah yang mewakili 34 provinsi, serangkaian diskusi kelompok bidang-bidang dan sinkronisasi antara aspirasi daerah dan hasil diskusi ahli.

“Penugasan dari BPP-AR ke 20 wilayah tersebut mendapat sambutan cukup menggembirakan dari berbagai kalangan. Sebenarnya kami tidak berharap, tapi gembira juga mendengar beberapa kepala daerah seperti gubernur dan bupati turut berpartisipasi dalam Musyawarah Paripurna Wilayah. Bahkan beberapa universitas unggulan wilayah tersebut berpartisipasi dengan menjadi tuan rumah musyawarah,” jelas Adi.

Pada kesempatan yang sama, politisi Wanda Hamidah menjelaskan tujuan dan proses rangkaian kegiatan Agenda Rakyat. “Proses Agenda Rakyat adalah menterjemahkan Nawa Cita Presiden terpilih Joko Widodo yang dirangkai melalui proses penjaringan, pengkajian, pemetaan, dan solusi pemecahan persoalan-persoalan rakyat dan kebangsaan,” kata Wanda.

Pada rilis yang dibagikan, dijelaskan juga bahwa saat ini proses pengkristalan Agenda Rakyat masih berjalan. Hasil paripurna BPP-AR wilayah akan dibahas dalam Musyawarah Paripurna Nasional yang dipandu oleh 11 panelis yang juga bertanggung jawab pada masing-masing bidangnya. Hasil musyawarah masing-masing bidang akan diparipurnakan dan ditetapkan menjadi Garis-Garis Besar Haluan Kehendak Rakyat. [Senopati M]

 

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.