Maluku Politik 

SANTUN Jalani Pemeriksaan Kesehatan

Ambon, indonesiatimur.co – Setelah tahapan pendaftaran Bakal calon (Balon) Gubernur dan Wakil Gubernur usai, tahapan pilkada memasuki tahap pemeriksaan kesehatan. Pasangan Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku, Said Assagaff-Andareas Rentanubun atau SANTUN menjadi Balon pertama yang menjalani pemeriksaan kesehatan di RSUD dr.Haulussy Ambon, Kamis (11/1/2018). Said Assagaff dan Anderias Rentanubun tiba sejak pukul 8.00 WIT di RSUD Dr Haulussy dan menjalani pemeriksaan kesehatan selama 12 jam.

Pemeriksaan kesehatan ini meliputi pemeriksaan darah, saraf, THT,pemeriksaan USG, ronsen, pemeriksaan jantung, mata dan gigi, narkoba dan psikotest.

Assagaff menyatakan tidak ada persiapan khusus , karena hal ini merupakan kali ketiga dirinya mengikuti pemeriksaan kesehatan.

“Saya kan sudah 3 kali jalani test seperti ini. Yang berbeda adalah adanya psikotest. Pemeriksaan kesehatan merupakan bagian dari pemenuhan syarat, calon harus bebas jasmani, rohani dan bebas narkotika,” jelasnya

Pernyataan yang sama juga diungkapkan Bakal Calon Gubernur, Aderias Rentanubun . “Pemeriksaan kali ini agak berbeda karena ada psikotes sehingga waktu yang dibutuhkan sedikit lama yakni kurang lebih empat jam pemeriksaan,” ungkapnya.

Akan tetapi bagi pasangan SANTUN tidak ada kendala bagi mereka. Semua pertanyaan dalam psikotest bisa diselesaikan. Khusus untuk psikotest, tim pemeriksa didatangkan dari Makasar. (it-01)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.