Daerah Maluku 

Tahun 2019 Seluruh Masyarakat Maluku Tercover JKN – KIS

Ambon, indonesiatimur.co – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Ambon, melakukan penandatangan Perjanjian Kerjasama Integrasi Jamkesda pada Program Jaminan Kesehatan Nasional dengan Pemerintah Provinsi Maluku, di Ambon, Senin (28/5). Penandatanganan Perjanjian Kerjasama tersebut, terkait masih ada sekira 524.067 atau 27 % masyarakat di daerah ini, yang belum tercover sebagai peserta Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia sehat (JKN-KIS) di Provinsi Maluku. Untuk bisa mencapai Universal Health Coverage (UHC), BPJS Kesehatan Cabang Ambon harus bisa mencapai target minimal 95 persen pada tanggal 1 Januari 2019 mendatang sesuai ketetapan pemerintah pusat untuk…

Read More
Agenda Ekonomi & Bisnis Maluku 

Jelang Idul Fitri 1439, Pemkot Ambon Gelar Pasar Murah

Ambon, indonesiatimur.co – Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon  melalu Dinas Perindustrian dan Perdagangan  gelar Pasar Murah untuk menyambut Hari raya Idul Fitri 1439 H. “Pelaksanaan pasar murah ini di tujukan untuk masyarakat menengah kebawah,”ujar Wakil Walikota Ambon Syarif Hadler, Senin (28/5). Dia mengatakan, pasar murah ini merupakan salah satu program yang bersifat menjaga kestabilan serta dapat memenuhi kebutuhan masyarakat hingga lebaran. “Pelaksanaan pasar murah ini merupakan program yang dapat membantu masyarakat Kota Ambon terkhusus bagi mereka yang mau memasuki hari raya nantinya,” ujarnya Pasar murah ini merupakan sebuah event penting yang…

Read More
Agenda Maluku 

Pelantikan P2TP2A Provinsi Maluku Periode 2018- 2020

Ambon, indonesiatimur.co – Pelantikan Pengurus Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Provinsi Maluku Periode 2018-2020. Dalam Pelantikan tersebut dihadiri Kapolda Maluku, Sekda Maluku, Ketua Tim Penggerakan PKK Provinsi Maluku, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Anak se Kabupaten/Kota, Pimpinan SKPD Teknis terkait Provinsi Maluku , Lembaga Pemerhati Perempuan dan Anak, Lembaga Masyarakat dan Tokoh Agama. Pelantikan ini dipimpin Plt Gubernur Maluku Zeth Sahuburua yang bertempat di lantai 7 Kantor Gubernur Maluku, Senin (28/5). Plt Gubernur Maluku Zeth Sahuburua dalam sambutannya mengatakan, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak merupakan satu bagian…

Read More
Daerah Maluku 

Dishub Kota Ambon Lakukan Rekayasa Lalulintas

Ambon, indonesiatimur.co – Dinas Perhubungan Kota Ambon Mulai dari Kamis (24/5) lalu telah menerapkan program Rekayasa Lalulintas. “Penerapan program rekayasa lalulintas ini bertujuan untuk mengurangi tingkat kemacetan di Kota Ambon,” ujar Kepala Dinas Perhubungan Kota Ambon Robby Sapulette, saat di wawancarai di aula Hotel Marina, Senin (28/5). Robby mengatakan, terdapat beberapa titik rawan kemacetan yang ada di Kota Ambon yaitu daerah Batu Merah dan Jalan Sudirman menuju Jalan Sultan Hasanudinin. “Lokasi ini merupakan lokasi yang sangat rawan macet. Maka kami akan lakukan pembenahan meski memang akan sedikit memperlambat tetapi perlahan…

Read More
Agenda Maluku 

Polsek Leihitu Gelar Buka Puasa Bersama Masyarakat Assilulu

Ambon, indonesiatimur.co – Polsek Leihitu pada Minggu (27/5), bertempat di Mesjid An-Nur Negeri Assilulu, menggelar buka puasa bersama masyarakat Assilulu dan dilanjutkan dengan Sholat magrib berjamaah. Dalam acara buka puasa bersama tersebut, Kapolsek Leihitu, Iptu Djafar Lessy, SE menyampaikan pesan-pesan kamtibmas. Dirinya mengingatkan masyarakat Assilulu untuk senantiasa meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT. “Selain meningkatkan taqwa kepada Allah SWT, saya meminta para orangtua untuk bisa berperan penting dalam memberikan nasihat kepada sesama dan memperbaiki kesalahan yang dilakukan oleh anak-anak kita,”ujarnya. Kapolsek juga meminta masyarakat untuk tetap menjaga kamtibmas di…

Read More
Ekonomi & Bisnis Maluku 

Suzuki Launcing  All New Ertiga

Ambon, indonesiatimur.co – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) kini meluncurkan produk terbaru untuk All New Ertiga dengan konsep kuat dan elegan serta dilengkapi fitur terbaru. “All New Ertiga ini merupakan mobil khusus keluarga yang yang memiliki ruang yang cukup luas dan nyaman untuk jalan-jalan bersama keluarga,” ujar Roberth Tanamal selaku Komisaris PT Tridarma Adigraha saat memberikan sambutan di Ambon, Sabtu (26/5). Dia mengatakan, pihaknya sangat banga dapat memperkenalkan All New Ertiga kepada Masyarakat Kota Ambon dengan perubahan yang signifikan di banding Ertiga sebelumnya. “Dari sisi eksterior All New Ertiga ini…

Read More
Agenda Daerah Maluku 

Pemkot Laksanakan Peningkatan Pelayanan Bagi Masyarakat

Ambon, indonesiatimur.co – Pemerintah Kota Ambon laksanakan Kegiatan Peningkatan Kapasitas Staff Pejabat Eselon II, III dan IV di lingkup pemerintah Kota Ambon, yang di hadiri 192 peserta. ” Kegiatan ini merupakan salah satu program pemerintah kepada 192 peserta untuk meningkatkan kinerja kerja pegawai serta pejabat eselon II, III dan IV,” ujar Wakil Walikota Ambon Syarif Hadler kepada wartawan, Jumat (25/5). Dia mengatakan, kegiatan peningkatan kapasitas ini merupakan salah satu program yang harus benar-benar di tingkatkan untuk meningkatkan pelayanan publik dan meningkatkan pendapatan daerah. ” Peningkatan ini dapat kita nilai dari…

Read More
Daerah Maluku 

Lembaga Trust Fund Ekspose Program ke Pemprov Maluku

Ambon, indonesiatimur.co – The Indonesia Climate Change Trust Fund (ICCTF) atau Lembaga Wali Amanat Dana Perwalian Perubahan Iklim Indonesia (Trust Fund) – Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), bekerjasama dengan USAID mendanai empat (4) kegiatan baru, Program Adaptasi dan Ketangguhan di Indonesia Tengah dan Indonesia Timur. Dua (2) program diantaranya dilaksanakan di Provinsi Maluku yakni, Program Ketahanan Pangan dan Ekonomi Berbasis Rumah Tangga Rentan untuk Adaptasi dan Ketangguhan Terhadap Dampak Perubahan Iklim. “Program Ketahanan Pangan dan Ekonomi Berbasis Rumah Tangga Rentan dengan kegiatan Pemberdayaan Masyarakat Lokal dalam Mitigasi Gas Rumah Kaca…

Read More
Daerah Lensa Peristiwa Maluku 

Korem 151/Binaiya Peduli Masyarakat Yang Terkena Banjir

Ambon, indonesiatimur.co – Komando Resor Militer (Korem) 151/Binaiya menyerahan bantuan sembako kepada masyarakat Desa Kaitetu sejumlah 23 KK yang mengalami musibah bencana banjir dan tanah longsor akibat jebolnya tanggul Sungai Wailoy di Desa Kaitetu Kecamatan Leihitu Kabupaten Maluku Tengah, Jumat (25/5). Dalam Sambutanya Kepala Seksi Inteljen (Kasi intel) Korem 151/Binaiya, Letkol Inf Untung Prayitno yang mewakili Danrem 151/Bny, mengucapkan salam hormat dan permohonan maaf atas ketidakhadiran Danrem 151/Bny dikarenakan ada tugas di luar Ambon. Bencana banjir dan tanah longsor di Ambon merupakan musibah yang selalu terjadi setiap tahun, sehingga Danrem…

Read More
Daerah Lingkungan Maluku 

Terkait Merkuri, Pemprov dan Pemkab Buru Sudah Berusaha Optimal

Ambon, indonesiatimur.co – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buru telah berusaha optimal terhadap pencegahan lingkungan alam sekitar Gunung Botak, akibat pencemaran penggunaan merkuri. Pernyataan tersebut disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Maluku, Zeth Sahuburua dalam sambutan tertulisnya, yang dibacakan Staf Ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Halim Daties, pada kegiatan Focus Group Disscusion (FGD) tentang Peran Pemerintah dalam Pengawasan penggunaan merkuri terhadap dampak kerusakan lingkungan dan kesahatan masyarakat, pada aktivitas pertambangan Gunung Botak di Kabupaten Buru, Provinsi Maluku, digelar Ombudsmen RI Perwakilan Maluku, di Ambon, Senin, (25/5). “Pemerintah…

Read More