Daerah Maluku 

Operasi Mandiri Imigrasi Kelas I TPI Ambon di Perairan Teluk Ambon

Ambon, indonesiatimur.co – Penegakan Hukum dibidang Keimigrasian yang dalam hal ini adalah pengawasan dan penindakan keimigrasian, terus dilakukan oleh seksi Intelijen dan Penindakan Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas I TPI Ambon terhadap orang asing dan sebagai komitmen dalam penegakan hukum keimigrasian oleh Kantor Imigrasi Kelas I TPI Ambon.

Oleh karena itu, ketika pada Selasa (27/07/2021), Imigrasi Ambon mendapat laporan dari Denintel Kodam Pattimura bahwa ada 2(dua) Kapal Yacht di Perairan Teluk Ambon, maka Kepala Kantor Imigrasi Kls I TPI Ambon, Armand Armada Yoga Surya, kemudian memerintahkan Seksi Intelijen dan Penindakan Keimigrasian untuk menggelar operasi mandiri.
” Operasi ini dipimpin oleh Kepala Seksi Intelijen dan Penindakan Keimigrasian Heryanu bersama Yanuar Fandy Surya Kasubsi Penindakan Keimigrasian, 2 (dua) JFU Suwinton Toisuta dan Andika Jokja serta 1 orang JFT Analis Keimigrasian yakni Deny Wicaksono. Operasi ini dilaksanakan di perairan laut Teluk Ambon,”jelas Kakanim, Rabu (28/07/2021).

Dalam operasi mandiri di perairan Teluk Ambon ini didapati 2(dua)kapal Yacht. Kapal pertama berpenumpang 2(dua) orang WN Amerika dan Kapal kedua berpenumpang 4 (empat) orang WN Amerika yang masih satu keluarga. Setelah dilakukan pemeriksaan oleh tim Ops Mandiri, tidak ditemui adanya pelanggaran keimigrasian yang dilakukan oleh para penumpang 2 (dua) kapal Yacht tersebut.

“Diketahui dalam operasi bahwa kapal yang satu dengan lainnya tidak saling mengenal dan hanya berhubungan komunikasi lewat Radio, kapal pertama tujuan selanjutnya yaitu Wakatobi Sulawesi Tenggara dan kapal kedua tujuan selanjutnya yaitu Maumere, Nusa Tenggara Timur,”ungkapnya.

Selain melakukan pemeriksaan dokumen, tim juga melakukan sosialisasi penegakan hukum Keimigrasian terhadap WNA sebagaimana yang tercantum pada UU No. 6 Tahun 2011. Kegiatan berjalan dengan lancar dan baik. (it-02).

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.