Kesehatan Maluku 

Binmas Polres  Kepulauan Tanimbar Imbau Dan Tegakan Disiplin Prokes 5M 

Saumlaki, indonesiatimur.co

Guna mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku, para personil dari Satuan Bimbingan Masyarakat (Binmas), Polres Kepulauan Tanimbar, melaksanakan imbauan dan penegakan disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) 5M, yakni mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas bagi warga masyarakat yang berlangsung pada Senin (24/01/2022), di dua titik lokasi, yakni Pasar Ikan Ngrimase Olilit dan depan Pertokoan Saumlaki Town Square (Satos).

Kegiatan yang dimulai pukul 12.00 hingga berakhir pada pukul 13.50 waktu setempat tersebut, diselingi dengan pembagian masker gratis kepada warga yang berlalu-lalang melaksanakan aktivitas kesehariannya, baik di pasar ikan, maupun pertokoan yang ada, guna membeli berbagai kebutuhan sehari-hari.

Imbauan yang diberikan tentang Prokes 5M tersebut agar masyarakat selalu mencuci tangan secara rutin dan agar hasilnya maksimal, disarankan untuk mencuci tangan setidaknya selama 20 detik dengan menggunakan air mengalir dan sabun. Hal ini dilakukan sesering mungkin, terutama pada kondisi sebelum menyentuh makanan, setelah menggunakan toilet, setelah menutup hidung saat batuk atau bersin, dan setelah beraktivitas di luar ruangan. Jika tidak ada air yang mengalir, diimbau juga untuk menggunakan produk pembersih tangan yang mengandung alkohol setidaknya dengan kadar sebesar 70 persen.

Selain itu, dalam melakukan berbagai aktivitas, disarankan agar selalu memakai masker maupun menjaga jarak agar penularan virus tidak terjadi antara satu orang dengan orang lainnya. Selain tiga hal di atas, menjauhi kerumunan juga merupakan protokol kesehatan yang harus dilakukan. Masyarakat dimintai oleh para personil Binmas untuk menjauhi kerumunan saat berada di luar rumah, karena semakin banyak dan sering bertemu orang, maka kemungkinan terinfeksi virus corona pun semakin tinggi.

“Hindari tempat keramaian seperti berdesakan di pasar, pertokoan, maupun melaksanakan keramaian seperti pesta pora, agar bapak ibu maupun keluarga dapat terhindar dari terjangkitnya virus corona,” imbau salah satu Bhabinkamtibmas kepada para pedagang ikan di Pasar Ngrimase.

 

Saran maupun imbauan berikutnya yang disampaikan adalah agar masyarakat kiranya dapat mengurangi mobilitas, sebab virus penyebab corona bisa berada di mana saja. Jadi semakin banyak waktu yang dihabiskan di luar rumah, maka semakin tinggi pula risiko tubuh terpapar oleh virus. Karena itu, diimbau bahwa apabila tidak ada keperluan yang mendesak, tetaplah berada di rumah.

“Ingat juga untuk selalu jaga kesehatan dengan konsumsi makanan bergizi, cukup istirahat, rutin berolahraga, mengelola stres dengan baik, dan mengonsumsi vitamin yang menambah daya tahan tubuh,” pesan Aipda Y. Larwuy.

Adapun personel yang melaksanakan giat dimaksud, terdiri dari PS. Kanit Binkamsa Aipda Y. Larwuy, PS. kanit Bintibmas Bripka A. Samponu, PS. Kanit Binpolmas Bripka Mario Uren, dan Ba Sat Binmas Brigpol Erwin Porkily. (it-03)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.