Keamanan Maluku 

Satlantas dan Samapta Polres KepTan Lakukan Pengamanan Paskah Kristus 2022

Saumlaki, indonesiatimur.co – Perayaan Paskah Kristus tahun 2022 yang ditandai dengan wafat dan bangkitnya Sang Juru Selamat, Yesus Kristus di Kayu Salib demi menebus dosa-dosa manusia, menjadi perayaan yang penting bagi seluruh umat Kristiani. Salah satunya yang dilaksanakan di Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku, terpusat di lokasi Taman Kota Saumlaki pada Minggu (17/04/2022), pukul 00.01 waktu setempat.

Perayaan Paskah Kristus yang dihadiri oleh seluruh umat Kristen se-Kota Saumlaki ini mendapat perhatian serius dari unsur Kepolisian setempat, yakni Satuan Lalu Lintas bersama Satuan Samapta Kepolisian Resor Kepulauan Tanimbar (Polres KepTan) yang melakukan kegiatan pengamanan (PAM) terhadap perayaan Paskah dimaksud.

Kegiatan pengamanan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Urusan Pembinaan Operasi/Kaur Bin Ops (KBO) Samapta Polres KepTan IPDA S. Matrutty selaku Perwira Pengendali (Padal) Pam pada Lokasi Taman Kota Saumlaki yang didampingi KBO Lalu Lintas Polres Kepulauan Tanimbar IPDA A. Melsasail selaku Padal Pam Rute.

Adapun personel yang terlibat dalam pengamanan giat dimaksud yaitu Personel Sat Lantas dan Sat Samapta yang terlibat dalam Surat Perintah Pam kegiatan perayaan Paskah Kristus Tahun 2022 yang dilaksanakan terhitung mulai tanggal 15 sampai dengan 17 April hari ini.

Dalam melaksanakan giat Pam, para personel Kepolisian dari kedua satuan ini melakukan sterilisasi tempat pelaksanaan kegiatan dengan cara berpatroli jalan kaki dan pengaturan arus Lalu Lintas sekaligus melakukan pemantauan situasi dan kondisi pada lokasi kegiatan dan sekitarnya.

“Sebelum kegiatan ibadah Paskah ini dilaksanakan, personel kami telah lebih dulu mensterilisasikan areal kegiatan dan sekitarnya, sekaligus melaksanakan tugas dan kewajiban kami sesuai Sprin yang diberikan hingga kegiatan ini berlangsung aman tanpa ada gangguan Kamtibmas hingga selesainya nanti. Arus Lalin juga kami atur sedemikian tertib sehingga tidak mengganggu pengguna jalan lain sementara kegiatan,” ujar KBO Samapta Polres KepTan IPDA Matrutty saat dimintai keterangannya oleh indonesiatimur.co di lokasi kegiatan. (it-03)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.