Daerah Maluku 

Usai Ibadah, Kapolsek Selaru Pimpin Mimbar Kamtibmas

Saumlaki, indonesiatimur.co -Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Selaru, IPTU Aloysius Titirloloby didampingi istri yang merupakan Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Selaru, mengikuti Ibadah dengan Sub Tema Minggu Pantekosta bersama-sama masyarakat Jemaat Gereja Protestan Maluku (GPM) yang berlangsung di Gedung Gereja Sion, Desa Namtabung, Kecamatan Selaru, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku, pada Minggu (05/06/2022).

Jemaat GPM Sion yang berjumlah kurang lebih 250 orang yang menghadiri Ibadah Minggu Pantekosta tersebut, dipimpin oleh Pendeta J. Joltuwu, S.Th., dengan pembacaan Alkitab yang terambil dari Kisah Para Rasul 4, ayat 23 sampai 31.

Saat ibadah berakhir, Kapolsek berkesempatan menyampaikan berbagai pesan-pesan tentang pentingnya menjaga dan memelihara situasi keamanan dan ketertiban di dalam masyarakat (Kamtibmas) melalui pelaksanaan kegiatan Mimbar Kamtibmas di hadapan para warga jemaat.

Warga jemaat pun begitu antusias mendengar dengan seksama, berbagai hal tentang Kamtibmas yang disampaikan sosok Kapolsek ini, yang diantaranya adalah, Kapolsek meminta kepada seluruh warga jemaat, khususnya di Desa Namtabung dan secara umum kepada seluruh masyarakat Kecamatan Selaru agar selalu menjaga dan memelihara situasi Kamtibmas tetap kondusif.

Dirinya juga meminta seluruh warga untuk bersama-sama mensukseskan program untuk memutuskan mata rantai Virus Corona dengan cara meluangkan waktu ataupun secara sukarela guna mengikuti kegiatan Vaksinasi Covid-19 Massal yang akan diselenggarakan pada tanggal 27 hingga 29 Juni mendatang yang dilakukan oleh tenaga Vaksinitator Polres Kepulauan Tanimbar dalam rangka menyongsong Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-76 yang akan di laksanakan dii Kecamatan Selaru.

Usai menyampaikan hal tersebut, arahan Kapolsek berlanjut kepada para orang untuk selalu memperhatikan pola perilaku anak agar selalu terhindar dari berbagai masalah yang menyangkut kenakalan remaja ataupun berbagai kasus lainnya, seperti pergaulan bebas, narkoba, miras, pornografi, hingga perlakuan asusila terhadap anak dibawah umur yang bisa saja terjadi tanpa diduga, akibat lalainya pengawasan dari orang tua.

Kapolsek berharap, dengan disampaikannya arahan, imbauan, maupun ajakan tentang pentingnya menjaga dan memelihara situasi kamtibmas, kiranya masyarakat semakin sadar dan dapat menjalani berbagai aktivitas apapun tanpa adanya kekhawatiran akan terjadi gangguan kamtibmas di wilayahnya sehingga seluruh lapisan masyarakat di wilayah Desa Namtabung dan wilayah Kecamatan Selaru khususnya, serta Tanimbar pada umumnya, selalu tumbuh keharmonisan dan saling menghormati satu dengan lainnya.

Untuk diketahui, di dalam pelaksanaan ibadah tersebut, para warga Jemaat GPM Gereja Sion tetap melaksanakan Protokol Kesehatan dengan membawa dan menggunakan masker, mencuci tangan sebelum masuk mengikuti ibadah, serta menjaga jarak antara satu jemaat dengan jemaat lainnya saat beribadah. (it-03)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.