Agenda Nusa Tenggara Timur 

Saksikan Lomba Pesparani Nasional II , Widya Semangati Kontingen Maluku

Kupang, indonesiatimur.co – Ketua Kontingen Pesparani Katolik Provinsi Maluku, Widya Pratiwi Murad, didampingi Bupati Maluku Tenggara M. Thaher Hanubun, Kepala Biro Kesra Setda Maluku, Anggota DPRD Provinsi Maluku, beserta dengan rombongan dari Provinsi Maluku lainnya, menyaksikan secara langsung Lomba Pesparani Katolik Tingkat Nasional II Tahun 2022, untuk mata lomba bertutur anak yang dilaksanakan di Auditorium Rektorat Universitas Katolik Widya Mandara Pasa, Kupang, Sabtu (29/10/2022)

Perwakilan Provinsi Maluku untuk lomba tersebut yakni Modestus B Ohoiwutun, umur 11 tahun dari Kabupaten Maluku Tenggara.

Setelah menyaksikan lomba tersebut, Widya MI beserta rombongan bertemu dengan para kontingen Pesparani Provinsi Maluku, serta turut memberikan semangat kepada para peserta.

“Saya pada saat ini juga bersemangat seperti peserta Pesparani, dan saya yakin proses itu tidak menghianati hasil, apalagi setiap hari sudah berlatih dan tidak putus-putusnya berdoa serta tetap percaya selalu kepada Tuhan” ujarnya.

Ina Latu Maluku ini juga mengatakan, dengan usaha yang dilakukan dari proses penyaringan pada Kabupaten/Kota, sampai di tingkat Provinsi yang terus dilatih secara maksimal, Ia yakin Provinsi Maluku pasti mendapatkan Juara Umum.

“Saya mengapresiasi semua yang dilakukan oleh para pelatih dan pastor-pastor, dan mari kita berdoa sama-sama agar apa yang diniatkan baik ini bisa dimudahkan oleh Tuhan serta sesuai dengan apa yang kita harapkan, sehingga nantinya bisa kembali ke Maluku dengan membawa champion-champion, serta menjadi juara umum,”harapnya. (it-02)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.