Pulau Sulawesi Punya 18 Pelabuhan Baru
Jakarta – Proses pembangunan pelabuhan baru maupun renovasi yang ada di pulau Sulawesi, kini sudah selesai dikerjakan. Ada sekitar 18 pelabuhan yang secara bersamaan telah diresmikan dan sudah siap untuk dioperasikan. Peresmian tersebut dilakukan secara langsung oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Perhubungan, Sugihardjo secara simbolik pada Minggu (15/5/2016) di Pelabuhan Laut Mantangisi, Kabupaten Tojo Una-Una, Provinsi Sulawesi Tengah. Adapun ke 18 pelabuhan Laut tersebut diantaranya: 5 pelabuhan laut di Sulawesi Utara (Sulut): yaitu Pelabuhan Laut Tanjung Sidupa, Pelabuhan Laut Torosik, Pelabuhan Laut Makalehi, Pelabuhan Laut Melonguane dan Pelabuhan Laut Para. 4…
Read More