Aneh Tapi Nyata, Tak Ada Sambungan Telepon di Disparbud Minahasa
Hal itu diungkapkan oleh Kadisparbud Debby Bukara, seperti dikutip beritamanado.com. “Tidak ada jaringan atau signal itu justru berasal dari kantor Telkom sendiri” ujarnya.
Lebih lanjut, Bukara mengungkapkan kekecewaannya terhadap pelayanan PT. Telkom yang tidak memberikan solusi terhadap keadaan tersebut “bukannya mencari solusi namun hanya didiamkan saja” kesalnya.
Mengenai hal tersebut, pihak Diasparbud akan menyurati Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajow untuk mengadukannya.
Menurut Bukara, jaringan telepon sangat penting bagi Disparbud, mengingat kebutuhan meng-update informasi seputar pariwisata itu sangat dibutuhkan sekali.
“Belum lagi kalau ada undangan – undangan dalam rangka keikutsertaan pada even pariwisata skala nasional maupun internasional. Bisa dibayangkan jika tidak ada jaringan telepon,” tutupnya. [As]