Daerah Gorontalo 

Naskah Tertukar, 105 Siswa di Gorut Terpaksa Ikut Ujian Susulan

Gorut – Ujian nasional (UN) tingkat SMA/sederajat yang serentak digelar secara nasional, Senin (14/4) kemarin, tidak semua berjalan mulus. Di Gorontalo Utara (Gorut) misalnya, peserta ujian terpaksa harus mengikuti ujian susulan dikarenakan naskah soal ujian tertukar. Naskah yang tertukar tersebut yakni naskah soa ujian bahasa Indonesia yang tertukar menjadi naskah mata pelajaran matematika. Akibatnya, sebanyak 105 siswa jurusan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) SMA Negeri 1 Kwandang tidak bisa mengikuti UN di hari pertama. Solusinya, mereka baru bisa diikutkan pada jadwal ujian susulan pada 22 April mendatang sesuai keputusan panitia penyelenggara…

Read More
Ekonomi & Bisnis 

Konsumsi Listrik Indonesia Timur Terus Meningkat

Jakarta – Kebutuhan energi listrik nasional pada 2022 diperkirakan bakal mencapai 386 terawatthour (TWh), atau meningkat sebesar 8,4% per tahun. Berdasarkan pertumbuhan tersebut, wilayah Indonesia Timur menempati urutan teratas. Manager Senior Komunikasi dan Korporat PLN, Bambang Dwiyanto mengatakan, pertumbuhan wilayah Indonesia bagian Timur paling tinggi karena wilayah lain sudah mendapat sambungan listrik sebelumnya. “Di Jawa kecil karena sudah hampir merata 7,5%, di luar Jawa pertumbuhannya bisa 10,15% karena belum bagus kelistrikannya,” terangnya. Sementara itu, Direktur Perencanaan dan Afiliasi Anak Perusahaan PLN, Murtaqi Syamsuddin menuturkan, setidaknya PLN perlu membangun pembangkit listrik…

Read More
Internasional Nasional 

Malam Ini, Fenomena “Blood Red Moon” di Indonesia

Jakarta – Malam ini diprediksi akan terjadi fenomena langka yakni gerhana bulan merah yang akan terlihat di sebagian wilayah Indonesia. Gerhana bulan merah ini terjadi sama dengan gerhana bulan lainnya. Tapi, pada saat bersamaan cahaya dari matahari terbit dan terbenam di planet ini akan tercermin di bulan. Perpaduan dua cahaya itu akan menyebabkan bulan terlihat seperti berwarna jingga bahkan bisa seperti merah darah. Fenomena yang disebut juga dengan “Blood Red Moon” ini akan terlihat di 48 negara. Sementara, bagi negara yang tidak bisa menyaksikan fenomena alam ini, NASA akan mengunggahnya…

Read More
Hukum Sulawesi Selatan 

Berakhir Masa Bhakti, Legislator DPRD Sidrap diminta “Angkat Kaki”

Sidrap – Menyusul akan berakhirnya masa bhakti, kalangan anggota DPRD Kabupaten Sidrap periode 2009-2014 diminta mengosongkan rumah dinasnya. Selain itu, mereka juga diminta untuk mengembalikan seluruh fasilitas ke pemerintah. Adapun fasilitas pemerintah yang diminta untuk dikembalikan diantaranya, mobil, motor, rumah dinas bahkan juga laptop. Semua fasilitas tersebut harus dikembalikan karena akan digunakan untuk anggota DPRD yang baru nantinya. “Rencana penarikan aset yang dikuasai legislator dilakukan dalam waktu dekat ini,” kata Kepala Bidang Aset Badan Pengelola Keuangan Daerah Kabupaten Sidrap, Yusri Jabir melalui siaran persnya, belum lama ini. Menurut Yusri, fasilitas…

Read More
Agenda Daerah Maluku 

50 Siswa Terbaik Asal Maluku Bakal Dapat Beasiswa Kuliah

Ambon —Sebanyak 50 lulusan terbaik siswa di Maluku bakal memperoleh perlakuan khusus untuk melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi. Hal itu diungkapkan langsung oleh Gubernur Maluku, Said Assagaff. Assagaff  mengatakan, 50 lulusan terbaik itu akan diberikan kesempatan melanjutkan pendidikan di sejumlah perguruan tinggi terkemuka yang ada di Indonesia, seperti Universitas Gajah Mada (UGM), Universitas Padjajaran Bandung, ITB, IPB Bogor, Universitas Indonesia (UI) Jakarta, Universitas Hasanuddin (UNHAS) Makassar dan lainnya. “Semua biaya perkualihan tersebut akan ditanggung oleh pemerintah pusat dalam bentuk beasiswa yang berkisar 400 juta hingga 500 juta per mahasiswa,” katanya,…

Read More
Ekonomi & Bisnis Maluku Papua Barat 

Kapal Penyeberangan Papua Barat – Maluku Resmi Beroperasi

Papua Barat – Status negara kepulauan terkadang menjadi kendala, salah satunya banyak potensi daerah yang sulit tereksploitasi secara optimal. Sumber daya alam melimpah yang ada di daerah yang sulit di akses seperti di Kabupaten Fak fak, Papua Barat menjadi perhatian khusus. Melihat potensi yang ada di daerah Fak fak ini, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) belum lama ini meresmikan kapal penyeberangan KMP Kalabia dari Fak fak menuju Pulau Wahai, Kepulauan Maluku. “Semoga ini dapat memberi kemudahan dan aksesbilitas bagi masyarakat yang ada di Papua Barat dan maluku untuk terhubung,” kata Wakil Menteri…

Read More
Daerah Hot Sulawesi Tengah 

Masuk Kelas Pantau UN, Gubernur Sulteng Ditegur Pengawas

Palu – Gubernur Sulteng H Longki Djanggola dan rombongan melakukan pemantauan Ujian Nasional di SMA 1 Palu, Jalan Gatot subroto, Senin pagi. Namun ada hal menarik terjadi yakni Gubernur ditegur oleh salah seorang pengawas Badan Nasional Standar  Pendidikan (BNSP). Pada saat Gubernur dan Sekkot Palu keluar dari ruang kelas, pengawas yang bernama Mohamad Kadir menghampiri Gubernur dan mengatakan bahwa tidak seharusnya gubernur masuk ke ruang kelas karena bisa mengganggu konsentrasi siswa yang ujian. “Maaf pak, saya hanya menjalankan tugas dan peraturan. Jadi jika pak Gubernur ingin memantau jangan masuk sampai…

Read More
Daerah Nusa Tenggara Timur 

Hari ini, 67.560 Siswa di NTT Ikut Ujian Nasional

Kupang – Hari ini, Senin, 14 April 2014, sebanyak 67.560 siswa tingat SMA/MA, SMK, paket C, dan SMA Luar Biasa di berbagai wilayah di Indonesia mengikuti Ujian Nasional (UN) termasuk di NTT. Kepala dinas pendidikan dan kebudayaan Nusa Tenggara Timur (NTT) Sinun Petrus Manuk mengatakan, peserta Ujian Nasional ini tersebar di 520 sekolah yang ada di 21 kabupaten/kota. ”Terdapat sekitar 67.560 siswa yang ikut ujian nasional hari ini,” katanya. Adapun rinciannya, Sinun menjelaskan bahwa SMA/Madrasah Aliyah (MA) sebanyak 45.048 orang, SMK 15.346 orang, Paket C atau kesetaraan SMA/SMK 7.166 orang,…

Read More
Nusa Tenggara Timur Politik 

Tak Lolos Pileg, Seorang Caleg di NTT Digugat Cerai Istri

Kupang—Gara-gara suaminya gagal terpilih menjadi anggota legislatif, istri seorang calon anggota legislatif (caleg) di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, minta cerai. Sebelumnya, pasangan tersebut terlibat pertengkaran, Sabtu (12/4). Sebagian harta mereka ludes dijual untuk kepentingan pencalegan, termasuk mendanai tim sukses. “Saya Gak tau kenapa hasilnya bisa begini padahal selama sosialisasi saya punya harapan besar,” kata caleg yang menolak identitasnya dipublikasikan. Menurutnya, kondisi ini berbanding terbalik dengan janji tim pemenangan yang dibentuknya bahwa ia bakal lolos meraih kursi DPRD Kota Kupang. “Kami sama-sama sepakat gadai rumah, tetapi setelah gagal, Dia minta…

Read More
Lingkungan 

Cegah Malaria di Indonesia Timur, Pemerintah Bagikan Kelambu

Jakarta – Indonesia timur seperti Papua, Papua Barat, Maluku, Maluku Utara, dan NTT memang masih menjadi daerah endemis malaria tertinggi di Indonesia. Pemerintah terus berupaya menekan angka kejadian malaria dengan berbagai program. Belum lama ini, pemerintah membagikan kelambu berinsektisida gratis untuk membantu warga terhindar dari gigitan nyamuk. Anggota Badan Litbangkes Kemenkes RI, Prof Dr Supratman Sukowati mengungkapkan, Indonesia Timur masih menjadi habitat nyamuk anopheles yang biasa berkembang biak di air tergenang. “Nyamuk anopheles bisa juga berkembang biak di permukiman yang memiliki banyak rawa, kubangan atau kobakan seperti di Jayapura,” katanya,…

Read More