Maluku Pendidikan 

Dispora Lakukan Seleksi Calon Paskibraka Di Kabupaten/Kota

Saumlaki, indonesiatimur.co – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Maluku mulai melakukan seleksi calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) maupun Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) di Kabupaten/Kota se Maluku.

Menurut Sekretaris Dinas Pemuda dan Olaraga Provinsi Maluku, Andre Adrians, secara teknis proses seleksi dilakukan secara berjenjang. Dimana mulai dari kabupaten/ kota, kemudian ke provinsi dan selanjutnya ke nasional sebagai Paskibraka Nasional.

“Hasil seleksi dari kabupaten/kota akan dikirim empat orang ke Provinsi, untuk nantinya akan diseleksi ke nasional. Untuk ke tingkat Nasional, tiap provinsi diharuskan menyiapkan dua orang yakni satu putra dan satu putri,” jelasnya.

Dikatakannya, untuk proses seleksi itu sendiri, dinasnya yang diberikan tanggungjawab untuk melakukan program ini, telah tuntas menyeleksi para siswa-siswi tingkat SMA/SMK-sederajat di Kota Ambon, Kabupaten Buru, Buru Selatan, Maluku Tenggara, Kota Tual, serta Kabupaten Kepuluan Tanimbar yang seleksinya sementara berlangsung dua hari kedepan sejak Kamis (11/04/2019). Sisa kabupaten/kota lain akan dilakukan pada pekan depan. Dan masing-masing daerah harus menyiapkan empat siswa-siswi terbaiknya.

“Mulai tahun ini tidak ada seleksi lagi di nasional untuk para calon Paskibraka. Jadi semua dilakukan di provinsi masing-masing. Sehingga dua siswa-siswi yang kita kirim nanti benar-benar adalah yang terbaik dan siap dipakai,” tandasnya.

Adrians berharap agar dua orang siswa yang nanti dikirim untuk mewakili Maluku di tingkat nasional, tidak hanya sebatas masuk dalam pasukan pengibar saja, melainkan posisi strategis seperti pembentang bendera atau pembawa bendera atau untuk posisi putri sebagai pembawa baki.

“Jadi benar-benar seleksi kali ini sangat ketat. Kita juga libatkan selain kodim dan korem, juga dinas kesehatan untuk pemeriksaan kesehatan,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT), Corneles Batmomolin, mengatakan, ada 52 siswa dari SMA dan SMK se kecamatan Tanimbar Selatan yang diseleksi di tingkat kabupaten. “Nantinya akan dipilih empat orang siswa, dua putra dan dua putri, untuk mengikuti seleksi di Provinsi,”ungkapnya. (it-01)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.