Daerah Maluku 

20 Penyelam Dikerahkan Mencari Wisatawan Yang Hilang di Teluk Ambon

Ambon, indonesiatimur.co – Hingga Sabtu ((08/08/2020) siang, Basarnas masih melakukan pencarian hilangnya Carol Marie Lakien, wisatawan Amerika, yang menyelam di perairan Amahusu,Teluk Ambon, pada Jumat (07/08/2020).

Untuk itu, Basarnas melibatkan 20 penyelam dalam pencarian ini. “Saat ini seluruh personil yang hadir ada sekitar 40 orang. Kemudian untuk tim penyelam, kami libatkan 20 orang, yang sekarang sorti pertama telah dilaksanakan di area masuk teluk, karena arusnya sangat kencang di bawah, sehingga sorti kedua nanti setelah selesai istirahat akan dilaksanakan pencarian setelah di Teluk bagian mengarah keluar,”jelas Kepala Basarnas Ambon, Djunaidi.

 

Dirinya berharap agar hari ini korban bisa ditemukan secepatnya. ” Kami beserta Sekda Kota Ambon, Dandim, Kapolsek, Marinir, bekerjasama disini dan seluruh Tim SAR yang hadir, serta masyarakat yang ada disini, berupaya keras menemukan wisatawan asing ini,” ujarnya.

Djunaidi mengatakan, usaha pencarian yang dilakukan sesuai dengan kemampuan personil yang ada dilapangan. ” Biasanya kami akan laksanakan pencarian sampai sore pada jam 18:30. Kalau belum ditemukan, kami tutup sementara dan akan dilanjutkan lagi besoknya. Pencarian akan kami lakukan selama 7 hari sesuai UU yang berlaku,”tandasnya.

 

Dengan cuaca saat ini di kota Ambon yang diguyur hujan deras, Djunaidi mengatakan pasti ada kendala, yaitu arus dibawah laut yang sangat kencang. “Kita lihat lagi tanda tanda, kalau ada tanda-tanda penemuan kita lanjutkan 3 hari lagi, setelah itu jika ada tanda-tanda lagi kita lanjutkan lagi 3 hari. Itu yang kita upayakan seterusnya sehingga korban bisa kita temukan secepatnya,”harapnya.

Sementara itu, Sekretaris Kota Ambon, AG Latuheru, yang turut hadir bersama tim pencarian mengatakan, keberadaan wisatawan ini di Ambon, sudah beberapa lama, bahkan sebelum covid pun dia sudah ada.”Dia dan pasangannya sering datang ke Ambon dengan pasangannya ini. Menurut laporan, hari yang berkenan itu suaminya turun duluan, kemudian dia ikut dan hingga saat ini belum ditemukan,”bebernya.

 

Menurutnya, Pemerintah Kota memberikan support yang sangat luar biasa kepada tim pencarian supaya korban ini bisa ditemukan, demikan juga dari Basarnas, Dandim, Marinir, Kepolisian, dan terutama komunitas penyelam Maluku. Mereka dengan sukarela datang bergabung disini untuk membantu pencarian korban ini,”tuturnya.

Hadir dalam upaya pencarian hari kedua ini, Danrem 151 Binaiya, Brigjen TNI Arnold Ritiauw, Dandim 1504 Ambon, Letkol Inf Christian Soumokil, Komandan Batalyon Marinir Ketahanan Pangkalan IX Ambon, Letkol Mar Syahrial Isnadie, dan Kapolsek Nusaniwe. (it-02)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.