Hukum Maluku 

Asisten Pengawasan Kejati Maluku Lakukan Inspeksi Umum di Kejari Tanimbar

Saumlaki, indonesiatimur.co – Inspeksi Umum yang dilakukan oleh Asisten Pengawasan (Aswas) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Maluku, Muhammad Fatria, S.H., M.H., di Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT), pada Rabu (09/03/2022) menuai penilaian sangat memuaskan. Predikat yang diberikan itu disebabkan karena dari penilaian tentang proses penyelidikan maupun penyidikan, hingga pelimpahan perkara ke Pengadilan Negeri Saumlaki, dinilai sangat cukup berhasil jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya yang pernah dilakukan.

Aswas Kejati Maluku mengatakan, Inspeksi Umum tersebut adalah merupakan agenda rutin untuk setiap tahun yang dilakukan di sejumlah Kejaksaan di Maluku, termasuk Kejari Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Saat lakukan Inspeksi Umum, dirinya sangat mengapresiasi kinerja Kejari KKT atas kinerja satu tahun kerja yang terhitung mulai dari bulan Januari hingga Desember 2021, dengan sejumlah keberhasilan yang dicapai oleh Kejari KKT dalam kepemimpinan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) KKT, Gunawan Sumarsono, S.H., M.H., dalam beberapa perkara atau kasus yang berhasil diselesaikan oleh pihak Kajari dalam tahun 2021 hingga saat ini.

 

“Sebagai pengawas, saya mengawas secara umum dan dari hasil pantauan, Kejaksaan Negeri KKT sangat memuaskan, karena dari proses penyelidikan, penyidikan, hingga pelimpahan perkara ke Pengadilan Negeri Saumlaki, dinilai sangat cukup berhasil ketimbang tahun sebelumnya,” ujar Aswas Fatria kepada media ini diruang kerja kepala Kejaksaan Negeri Kepulauan Tanimbar yang didampingi Kejari Gunawan Sumarsono usai sesi tatap muka dengan seluruh jaksa.

Dirinya melanjutkan, apresiasi patut diberikan atas hasil pengawasan ketika laporan yang diterima, sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) telah ditindaklanjuti, dan kemudian dieksekusi oleh para Jaksa di Kejari Kepulauan Tanimbar di bawah kepemimpinan Gunawan Sumarsono yang juga merupakan mantan jebolan dari Gedung Bundar ini.

“Pokoknya, pak Gunawan bersama timnya luar biasa. Patut diberi apresiasi yang tinggi atas keberhasilan itu, karena dari hasil kerja tim mereka, di bawah kepemimpinan beliau sangat luar biasa dan di luar dugaan selama ini tingkat keberhasilannya,” jelas Fatria yang menambahkan bahwa hal itu bukan hanya sekedar pujian namun jelas terbukti saat melakukan Inspeksi.

 

Dirinya menambahkan, Kejari KKT juga merupakan daerah kelima yang dikunjungi oleh dirinya sebagai Aswas dan lagi-lagi ia mengatakan kalau sungguh luar biasa kinerja dari Kejari KKT. Perkataan itu ia lontarkan lantaran pada beberapa bulan lalu, Kejati Maluku melalui Aswas, telah memberikan sebanyak empat piagam penghargaan sebagai bukti nyata atas kinerja terbaik Kejari KKT yang dipimpin oleh Gunawan Sumarsono.

Atas dasar itu, Fatria mengharapkan kepada Kajari Kabupaten Kepulauan Tanimbar agar tetap mempertahan kinerja yang ada, serta dapat menyelesaikan berbagai masalah dugaan tindak pidana korupsi yang sudah dilaporkan masyarakat terhadap para pengambil keputusan di Tanimbar yang tentunya telah menyebabkan kerugian negara serta merugikan banyak orang. (it-03)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.