Daerah Hot Sulawesi Tenggara 

Sekolah Konservasi Kelautan Pertama di Dunia Ada di Wakatobi

[foto: int]
[foto: int]
Jakarta – Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berencana untuk melanjutkan pembangunan Sekolah Konservasi Kelautan di Wakatobi, Sulawesi Tenggara. Hal itu dilakukan sebagi upaya untuk membangun sumber daya manusia khususnya di bidang kelautan.

”Pembangunan sekolah sama dengan membangun sumber daya manusia,” kata Kepala BPSDM KP Suseno Sukoyono, seperti dilansir indopos, jum’at (13/2).

Suseno mengatakan bahwa Wakatobi dipilih karena daerah ini merupakan salah satu kawasan taman nasional yang ditetapkan pada tahun 1996. Selain itu, terdapat keanekaragaman hayati laut kondisi karang yang menempati posisi prioritas tertinggi dari konservasi laut di Indonesia.

“Taman Nasional Wakatobi memiliki potensi sumber daya alam laut yang bernilai tinggi, baik jenis dan keunikannya, dengan panorama bawah laut yang menakjubkan,” tuturnya.

Hal ini, lanjut Suseno, menjadi alasan kuat untuk KKP mendirikan sekolah konservasi tersebut di Wakatobi.

”Sekolah di Wakatobi ini merupakan satu-satunya sekolah khusus di bidang konservasi perairan yang ada di dunia,’’ jelasnya.

Selain itu, lanjut dia, pertimbangan lainnya adalah karena Wakatobi telah berpuluh tahun dijadikan sebagai lokasi penelitian oleh sejumlah perguruan tinggi ternama dari Amerika eropa.

”Ini sangat baik untuk memperkenalkan adanya Sekolah Konservasi Kelautan di Wakatobi kepada para pemimpin daerah di dunia,” ungkapnya.

Diketahui bahwa terdapat tiga bidang keahlian ada di sekolah ini, yaitu Manajemen Konservasi, Biodiversity, dan Ocean Engineering. Sekolah ini bisa menampung 400 mahasiwa, 50 dosen, 50 staf, dan 2.000 orang siswa. (as)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.