Budaya Maluku 

Ibadah Bersama Warga Batu Putih, Kasat Binmas Polres Keptan Sampaikan Pesan Kamtibmas

Saumlaki, indonesiatimur.co – Dalam kesempatannya melakukan ibadah Minggu bersama warga Jemaat Gereja Protestan Maluku (GPM) Desa Batu Putih, Kecamatan Wermaktian, Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT), Provinsi Maluku, yang dipimpin langsung oleh Pendeta Crismas Andries, S.Th., pada Minggu (30/01/2022) tersebut, Kepala Satuan Bimbingan Masyarakat (Kasat Binmas) Polres Kepulauan Tanimbar, Iptu Jopie Oraplean, turut memberikan arahan serta imbauan tentang betapa pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban (Kamtibmas).

Pesan dan imbauan menyangkut Kamtibmas yang disampaikan Kasat Binmas usai ibadah dimaksud, menyangkut perkembangan trend gangguan Kamtibmas, khususnya kasus asusila terhadap anak dibawah umur yang meningkat akhir-akhir ini. Kasat Binmas mengimbau agar peran aktif maupun pengawasan dari setiap orang tua kepada dalam setiap kegiatan mereka agar melindungi anak dari berbagai kesempatan dan peluang terjadinya tindak kejahatan asusila. Selain itu, orang tua diharapkan agar selalu mendorong anak-anak untuk terlibat dalam pendidikan formal gereja maupun berbagai kegiatan positif lainnya agar dengan kesibukan tersebut, dapat meminimalisir, bahkan menghilangkan kemungkinan terjadinya tindak pidana dimaksud.

Kasat Binmas juga menyampaikan harapan dari pimpinan Polri yang ditujukan kepada para Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh adat, dan Tokoh Pemuda, berkaitan dengan kasus konflik yang sementara terjadi antara warga Desa Kariuw dan Desa Ori di Pulau Haruku, Provinsi Maluku, agar dapat bersinergi dan bekerjasama dengan TNI/Polri, dalam hal ini Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa pada tingkat desa agar memberikan pemahaman kepada masyarakat untuk tidak terprovokasi dengan pemberitaan hoax di media sosial yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat.

Selain itu, dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19, khususnya di Tanimbar, maka diimbau juga agar setiap warga masyarakat dapat mentaati memberlakukan Protokol Kesehatan 5M dalam setiap aktivitas sehari-hari dengan cara selalu menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas, dan juga mengimbau untuk mengikuti vaksinasi.

“Pada 21 Februari 2022 mendatang, kita semua akan diperhadapkan dengan proses pemilihan kepala desa. Untuk itu diharapkan agar kita semua tetap memelihara dan menciptakan situasi keamanan yang kondusif, guna suksesnya pesta demokrasi dimaksud,” pesan Kasat Binmas mengakhiri arahan dan imbauannya. (it-03)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.