Kesehatan Maluku 

Presiden Puji Gubernur Maluku Saat Laporkan Angka Kesembuhan

Ambon, indonesiatimur.co – Presiden RI, Joko Widodo, memuji Gubernur Maluku, Murad Ismail, saat memberikan laporan terkait pelaksanaan Serbuan Vaksinasi Covid-19 Menuju 1 Juta Orang Per Hari , Sabtu (26/06/2021).

Pujian Presiden kepada Gubernur Maluku terkait tingginya angka kesembuhan di Maluku. Selain itu saat vicon dengan presiden, provinsi lain Kapolda yang memberikan laporan, tetapi untuk Maluku, Gubernur yang memberikan laporan, dengan didampingi Ketua Pelaksana Harian Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Maluku Kasrul, Pangdam XVI/Pattimura Mayjen. TNI. Jeffry Apoly Rahawarin, Kapolda Maluku Irjen. Pol. Refdi Andri, Ketua DPRD Maluku Lucky Wattimury, Sekot Ambon A.G. Latuheru.

“Pak Gub terima kasih, Pangdam, Kapolda semuanya. Seluruh pimpinan daerah,
Kapolda, Pangdam, Gubernur, Bupati, Walikota, saya ucapkan terima kasih sebesar -besarnya, pada acara vaksinasi masal pagi ini, yang dikerjakan secara serentak seluruh Polda, Kodam dan bekerja sama Pemda. Saya berharap dimulai hari ini, target 1 juta vaksin untuk seluruh Indonesia, betul-betul terus kita jaga, sampai nantinya bulan Juli. Nanti Agustus, kita beri target dua kali dari yg ada sekarang ini. Terima kasih sekali lagi,”ungkap Presiden usai mendengar laporan Gubernur Maluku, Murad Ismail, saat vicon .

Saat dikonfirmasi terkait pujian dari Presiden, Gubernur mengatakan, ini merupakan bukti bahwa Forkopimda Maluku sangat solid, sangat kompak dan satu rasa. “Sebagai kepala pemerintahan, saya merasa bertanggung jawab. Ini juga merupakan bukti bahwa Forkopimda Maluku sangat solid, sangat kompak dan satu rasa. Pokoknya kalau ada apa-apa terhadap Kapolda, Pangdam, Kajati, Ketua DPRD, kita akan sama-sama hingga masalah itu selesai,”tandasnya.

Gubernur mengatakan, untuk pelaksanaan Serbuan Vaksinasi Covid-19 Menuju 1 Juta Orang Per Hari, Pemprov telah melaksanakan vicon dengan seluruh kabupaten kota. Namun saat vicon ada beberapa Bupati yang tidak hadir dan diwakili Sekda. Oleh karena itu Gubernur bicara dengan Pangdam dan Kapolda, agar Kapolres dan Dandim segera mengingatkan kabupaten kota untuk melaksanakan kegiatan Serbuan Vaksinasi Covid-19 Menuju 1 Juta Orang Per Hari. “Kalau ada bupati atau walikota yang tidak serius dan tidak peduli dengan covid, nanti kita ambil langkah-langkah yang dilakukan oleh Kapolda,”tegasnya. (it-02)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.