Keamanan Maluku 

Polres Keptan Gelar Apel Kesiapan, Antisipasi Aksi Demo BEM SI

Saumlaki, indonesiatimur.co -Untuk mengantisipasi aksi demonstrasi secara serentak yang dilakukan hari ini, Senin (11/04/2022) oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) pada berbagai daerah di tanah air, Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP Umar Wijaya, S.I.K., menggelar Apel Kesiapan Personel untuk mengamankan jalannya aksi dimaksud.

Apel Kesiapan yang berlangsung di Lapangan Upacara Mako Polres Tanimbar tersebut, diikuti oleh sejumlah pejabat yang terdiri dari Perwira Apel Kasat Samapta IPTU S. Kormasela, S.H., dan selaku Komandan Apel IPDA R. Lamerkabel. Adapun susunan Pasukan Apel meliputi 1 Regu Perwira Polres Tanimbar, 1 SST Brimob Kompi 3 Batalyon C Pelopor Polda Maluku, 1 SST Sat Samapta, 1 SST Gabungan Staf, 1 SST Sat Lantas, 1 SST Gabungan Polsek Tansel dan Wertamrian, 1 SST Sat Reskrim, Sat Intelkam, dan Resnarkoba.

Melalui Apel Kesiapan tersebut, Kapolres Umar Wijaya menyampaikan bahwa kegiatan apel wajib dilakukan untuk mengantisipasi jika adanya pergerakan aksi demo yang dilakukan oleh mahasiswa di lapangan, maka para personel Polres Kepulauan Tanimbar telah siap siaga untuk dapat mengatasi maupun melakukan pengamanan aksi yang berlangsung sehingga tidak mengganggu situasi Kamtibmas.

“Kegiatan ini wajib kita lakukan walaupun mungkin tidak ada pergerakan, namun kita tetap sigap untuk memonitor situasi,” kata Kapolres.

Selain itu lanjut Kapolres, untuk penjabaran tugas kepada para personil terkait kegiatan ini, disampaikan juga petunjuk kepada jajaran Lalu lintas terhadap pengawalan bila adanya pergerakan para pendemo di lapangan.

“Satuan Lalu Lintas agar nantinya bila ada pergerakan, silahkan diberikan pengawalan dari titik kumpul hingga ke titik yang ditujuh,” sambungnya.

Sedangkan terkait penanganan eskalasi massa di lapangan, Pamen atau orang nomor 1 di Polres Tanimbar ini juga mempersiapkan Peleton Siaga Dalmas Sat Samapta Polres dengan perlengkapan lengkap, dan dibantu oleh Pasukan Penanggulangan Huru Hara (PHH) anti anarkis dari Satuan Brimob untuk lintas ganti bila nantinya terjadi Chaos di lapangan saat berlangsungnya aksi.

Terkait hal ini, Kapolres juga menekankan agar masing-masing Perwira Pengendali (Padal) untuk dapat mengetahui dengan baik tentang tata cara bertindak dan Standard Operasional Prosedur (SOP) serta langkah-langkah yang perlu dilakukan dalam menghadapi kegiatan ini.

“Menjelang kegiatan ini, silahkan dibuka lagi terkait SOP sehingga di lapangan tidak terjadi kesalahan dalam bertindak terutama para Padal agar lebih menguasai dari pada ketentuan maupun langkah-langkah yang harus dilakukan,” tuturnya. (it-03)

Bagikan artikel ini

Related posts

Komentar anda:

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.